Home » , » 7 Hambatan untuk Menjadi Kreatif

7 Hambatan untuk Menjadi Kreatif

Dikehidupan, ada banyak hambatan untuk menjadi kreatif, baik hambatan dalam keluarga, diri sendiri, lingkungan atau hambatan lain yang berada disekitar kita. Diantara semua hambatan tersebut ada 7 yang harus kita kenali lalu kita ambil strategi dan tindakan untuk mengasah kembali daya kreatifitas kita.

Hambatan 1: Rasa Takut, Rasa Takut banyak ragamnya, takut akan kegagalan, takut karena kesalahan, takut dimarahi atau dihukum, dan rasa takut lainnya sering menghambat seseorang untuk berfikir kreatif. "Abraham Lincoln sebelum menjadi presiden, berkali-kali kalah dalam pemilihan sebagai senator dan juga presiden"


Hambatan 2: Rasa Puas, Yang menjadi hambatan ternyata bukan hanya berasal dari masalah saja, kepuasan, kesuksesan, kepandaian dan kenyamananpun bisa jadi hambatan. Orang yang sudah puas akan prestasi yang diraihnya, serta telah merasa nyaman dengan kondisi yang dijalaninya seringkali terbutakan oleh rasa bangga dan rasa puas tersebut sehingga orang tersebut tidak terdorong untuk menjadi kreatif mencoba yang baru, belajar sesuatu yang baru, ataupun menciptakan sesuatu yang baru.

Hambatan 3: Rutinitas Tinggi, Rutinitas pekerjaan yang tinggi merupakan salah satu dari hambatan untuk berpikir kreatif.

Hambatan 4: Kemalasan Mental, Kemalasan mental yang merupakan hambatan untuk berpikir kreatif biasanya disebabkan karena seseorang tidak pernah mau mencoba atau memikirkan sesuatu yang baru selain dari tugasnya.

Hambatan 5: BirokrasiProses pengambilan keputusan yang lama atau proses birokrasi yang terlalu berliku-liku sering mematahkan semangat orang untuk berkreasi ataupun menyampaikan ide dan usulan perbaikan. Biasanya semakin besar organisasi, semakin panjang proses birokrasi, sehingga masalah yang terjadi di lapangan tidak bisa langsung terdeteksi oleh top management karena harus melewati rantai birokrasi yang panjang.

Hambatan 6: Terpaku Pada Masalah, Masalah seperti kegagalan, kesulitan, kekalahan, kerugian memang menyakitkan. Tetapi bukan berarti usaha kita untuk memperbaiki ataupun mengatasi masalah tersebut harus terhenti. Justru dengan adanya masalah, kita merasa terdorong untuk memacu kreativitas agar dapat menemukan cara lain yang lebih baik, lebih cepat, lebih efektif.

Hambatan 7: "Stereotyping", Lingkungan dan budaya sekitar kita yang membentuk opini atau pendapat umum terhadap sesuatu (stereotyping) bisa juga menjadi hambatan dalam berpikir kreatif.

Kreativitas memang masih harus ditunjang dengan senjata sukses lainnya. Tetapi, orang yang memiliki dan bisa mengoptimalkan kreativitas mereka bisa menggeser mereka yang tidak memanfaatkan kreativitas mereka. Lalu, bagaimana jika Anda mengalami hambatan untuk mengoptimalkan kreativitas Anda? Tidak perlu panik. Kenali hambatannya, atasi, dan ambiltindakan untuk mengasah kembali kreativitas Anda. Kreativitas itu ibarat sebuah intan, semakin diasah semakin berkilau. Jadi sudah siapkah Anda untuk membuat kreativitas Anda agar semakin berkilau? [id.shvoong.com]

Comments
15 Comments

15 comments:

pakde settuju dengan 7 hambatan menjadi kreatif dan yang paling sering adalah karena item rasa takut dan rasa puas , menurut pade 2 item tersebuat adalah sumber dari hambatan hambatan kreatf tadi.

Dan mengenai domain co.cc, sebenarnya banyak tutorial tentang ini, pakde anjurkan supaya BangJo membaca tutorialnya Mas Doyok (masdoyok.co.cc), disana dibahas dengan detail

wah tak habis deh jelajahi seluruh artikel di sini. terima kasih info yang bermanfaat

Jika ingin kreatif, janga cepat merasa puas dengan apa yang telah kita lakukan, justru semangat untuk menjadi lebih baik yang akan membuat kita semakin kreatif..

Postingannya bermanfaat mas bro.. makasih

thanks telah berbagi bang..

Sedap rasanya

wah,,, mantap sekali,,, lanjutkan bang

serius,,, artikelnya bermanfaat,, terima kasih

blognya bagus,,, dan artikelnya juga berkualitas

septic tank biotech ramah lingkungan

go green indonesia,,,

pakailah septic tank biotech ramah lingkungan

Blog nya keren bro, sangat kreatif...thank's

Informasinya sangat membantu untuk lebih kreatif...Thank's mas bro.

Informasi yang bagus dan kreatif, Thank's Bro...

Post a Comment

Terima Kasih telah Berkunjung. Blog Berstatus DoFollow.
Para pengurus Makalah Kita Semua Tidak selalu Online untuk memantau Komentar yang Masuk, Jadi tolong berikan Komentar Anda dengan Pantas dan Layak dikonsumsi oleh Publik. NO SPAM, NO SPAM, NO SPAM dan Sejenisnya.

 
 
 

Facebook

Status Makalah Kita Semua


Page Ranking Tool Site Meter
makalahkitasemua.blogspot.com : Do Follow Blog makalahkitasemua.blogspot.com : Do Follow Blog SevenZero TV - Watch Live Streaming TV online My Ping in TotalPing.com
eXTReMe Tracker

Best Friends Yang Rendah Hati

 
Copyright © 2008 - Makalah Kita Semua , All rights reserved.