Home » , » Cegah Penyakit jantung koroner (PJK) Dengan Bawang Putih

Cegah Penyakit jantung koroner (PJK) Dengan Bawang Putih

Makalah Kita SemuaGaya Hidup Sehat Kita Semua - Cegah Penyakit jantung koroner (PJK) Dengan Bawang Putih. Penyakit jantung koroner (PJK) kini menjadi salah satu momok masyarakat perkotaan. Kebanyakan dari kita sadar perlu menghindari penyakit ini. Sebenarnya tak sulit. Kita bisa mendapatkan obatnya di alam. Mulai dari sekadar jalan kaki pagi secara rutin menghirup udara segar sehingga cukup oksigen masuk ke dalam tubuh, sampai mengasup bawang putih dan bawang merah yang selama ini hampir selalu hadir dalam setiap masakan kita.

Benar sekali. Khasiat kedua macam bawang ini tak diragukan lagi. Bahkan sudah terbukti dari hasil penelitian para ahli karena dapat Cegah Penyakit jantung koroner (PJK) Dengan Bawang Putih. Penyakit jantung koroner (PJK), baik dari negeri sendiri maupun mancanegara.


Umbi bawang yang satu ini bersiung-siung dan kulit luarnya berwarna putih bersih. Sejak ribuan tahun lalu, bawang putih atau Allium Sativum L. dari keluarga Liliaceae, ini umbinya sudah digunakan sebagai obat.

Orang Mesir kuno menggunakannya untuk mengusir rasa letih. Di kemudian hari, umbi ini digunakan untuk mengobati luka para prajurit di medan perang. Kini di era serba modern, umbi bawang putih masih tetap digunakan sebagai obat. Salah satunya untuk mencegah penyakit jantung koroner.

Menurut para ahli, bawang putih mengandung senyawa belerang seperti alliin, allisin, dialil disulfida dan dialil trisulfida. Nah, senyawa-senyawa inilah yang berkhasiat membantu mencegah penyakit jantung koroner. Mulai dari menurunkan kolesterol hingga membantu melebarkan pembuluh darah.

Namun, bila umbi bawang putih dalam bentuk utuh, senyawa belerangnya tidak muncul. Senyawa ini baru muncul begitu umbi dimemarkan, entah dicincang atau digeprek.

Jadi, yang selama ini terjadi di dapur, umbi bawang putih dimemarkan baru dicampur dengan sambal atau ditumis dengan sayuran dan bahan lainnya, sudah benar. Tapi, kalau mau dijadikan obat, lebih baik umbi bawang putih yang sudah dimemarkan ini dimakan mentah agar kandungan senyawanya bisa keluar. Hanya saja penderita gangguan lambung perlu berhati-hati karena umbi ini bisa mengiritasi lambung.

Selain itu, khasiat bawang putih dalam menurunkan kolesterol sudah teruji dalam penelitian-penelitian oleh para ahli dan tertuang dalam jurnal-jurnal kedokteran di seluruh penjuru dunia.

Menurut mereka, umbi bawang putih memang bersifat antioksidan yang kuat sehingga dapat menghambat proses penuaan. Terbukti pula, pemberian ekstrak bawang putih selama beberapa bulan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL) tapi menaikkan kolesterol baik (HDL) sehingga menghambat kemungkinan terjadinya penebalan dinding dan penyumbatan pembuluh koroner. Mereka juga menemukan bukti, pada orang yang mengasup umbi bawang putih, kegiatan fibrinolitiknya meningkat sehingga dapat menghambat pembekuan darah, penyebab serangan jantung.

Berangkat dari hasil penelitian ini, tak ada salahnya kita menjaga kesehatan jantung dengan banyak mengasup bawang putih. Tentunya tanpa mengabaikan pola hidup sehat.


Seperti halnya sang sepupu, umbi bawang merah pun berguna untuk membantu menurunkan kadar kolesterol dalam darah.

Yang memungkinkan bawang merah berkhasiat seperti itu adalah kandungan kimianya yang mirip bawang putih, ditambah lagi senyawa metil dan propil sistein sulfoksida.

Khasiatnya menurunkan lemak sudah ditunjukkan melalui uji farmakologi pada kelinci dan tikus yang diberikan lumatan oral. Pada penelitian terhadap manusia, ekstrak umbi bawang merah ternyata dapat membantu mencegah peningkatan kolesterol total, LDL, dan triglisrida dalam serum darah. Namun, pemberiannya baru bermanfaat bila dalam jumlah banyak. Misalnya, diperlukan 20 umbi bawang merah kering baru terasa.

Melihat begitu banyak manfaat umbi bawang putih dan bawang merah terhadap penyakit jantung koroner, tak salah ajaran yang sudah turun-temurun yang menganjurkan kita menambahkan umbi bawang secukupnya pada setiap masakan.

Nah, itulah  artikel Bawang Putih Ampuh Cegah Penyakit jantung koroner (PJK), semoga dapat bermanfaat dan dapat menambah wawasan Info Sehat dan Gaya Hidup Sehat untuk Kita Semua. Selamat Mencoba.

Sumber:
Intisari-Online.com

Tag:
Cegah Penyakit jantung koroner (PJK) Dengan Bawang Putih, Bawang Putih Ampuh Cegah Penyakit jantung koroner (PJK), Khasiat bawang putih dalam menurunkan kolesterol.
Comments
21 Comments

21 comments:

bermanfaat dan bagus ya infonya...salam kenal slalu

Mantap nih gan! Informasinya sangat bermanfaat.

makasih gan atas informasinya saya jadi tau... terimakasih telah berbagi

wah bawang putih kaya akan manfaat ternyata

keren gan... semoga bisa di manfaatkan dengan baik dan memberantas penyakit berbahaya

bagus juga yah manfaat dari bawang putih itu..
terimakasih.

kalo di makan mentah-mentah sih ane ga kuat bro...
soal nya bau nya sangat menyengat.

info kesehatan yang sangat bagus..
thanks.

artiekel yang bagus..
semoga bermanfaat untuk orang banyak.

iyaa bener banget tuh,selain buat jantung berguna juga buat kekebalan tubuh dan pengilang pilek..

blogwalking

cintai jantung kita

wah keren mas infonya,,,bermanfaat sekali

wah tips yg sehat dan hemat pastinya :)

bawang putih bagus bgt lhoo buat kesehatan, so patut untuk dicoba :)

jadi bener bawang putih mencegah jantung koroner ?

Saya suka nih, . . . masakan kalo tanpa iini, nda lengkap banget !!

adi - tips pacaran (dot) com

bawang putih itu bagus buat kesehatan :)

kalo bawang bombai gimana ? saya penyuka bawang bombai.

info yang sangat berguna. selain bawang merah dan bawng putih, buah manggis juga bisa menagkal/ bahkan mengobati Jantung Koroner.

bawang putih sekarang sudah banyak di jual oleh pabrik farmasi (dalam bentuk kapsul/suplemen). ini menunjukan bawang putih berkhasiat besar.

Artikelnya bagus sekali, terima kasih

Post a Comment

Terima Kasih telah Berkunjung. Blog Berstatus DoFollow.
Para pengurus Makalah Kita Semua Tidak selalu Online untuk memantau Komentar yang Masuk, Jadi tolong berikan Komentar Anda dengan Pantas dan Layak dikonsumsi oleh Publik. NO SPAM, NO SPAM, NO SPAM dan Sejenisnya.

 
 
 

Facebook

Status Makalah Kita Semua


Page Ranking Tool Site Meter
makalahkitasemua.blogspot.com : Do Follow Blog makalahkitasemua.blogspot.com : Do Follow Blog SevenZero TV - Watch Live Streaming TV online My Ping in TotalPing.com
eXTReMe Tracker

Best Friends Yang Rendah Hati

 
Copyright © 2008 - Makalah Kita Semua , All rights reserved.